FH UNAIR Perkenalkan International Undergraduate Program pada International Week di Gdańsk University

  • Beranda
  • Berita
  • FH UNAIR Perkenalkan International Undergraduate Program pada International Week di Gdańsk University
fh unair perkenalkan international undergraduate program pada international week di gdańsk university
| yuni afifah |

Humas (14/12/2023) | Fakultas Hukum Universitas Airlangga sebagai salah satu Fakultas Hukum terbaik menurut beberapa penilaian baik skala Nasional maupun Internasional memiliki banyak sekali program unggulan yang membantu berlangsungnya pendidikan hukum yang berkualitas. Program pendidikan yang dimiliki oleh FH UNAIR salah satunya yakni International Undergraduate Program (IUP) Law yang dikoordinatori oleh Dwi Rahayu Kristianti, S.H., M.A. 

Akhir November lalu, pada event International Week di Gdańsk  University, Dwi Rahayu Kristianti, S.H., M.A. mengenalkan kepada kampus-kampus dari berbagai negara mengenai IUP Law dan beberapa international programs yang dimiliki oleh FH UNAIR. Mengingat sebagai salah satu kampus hukum tertua di Indonesia, FH UNAIR yang didirkan pada tahun 1951 telah mendapatkan beberapa sertifikasi mengenai program pendidikan yang dilaksanakan di FH UNAIR, salah satunya akreditasi A “unggul” oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dalam 30 tahun terakhir dan juga sertifikasi internasional seperti AUN QA dan Akreditasi internasional FIBAA dari Jerman.  

Baca Juga: Bernard Singarimbun, Mahasiswa IUP FH UNAIR dan Pengalamannya Magang di KJRI Los Angeles

IUP Law sebagai salah satu program internasional yang dimiliki FH UNAIR merupakan program yang mana dirancang khusus untuk calon mahasiswa yang lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA) dan ingin mengejar gelar Sarjana Hukum (S.H.) yang setara dengan Bachelor of Laws (LL.B.), serta praktisi hukum asing yang ingin berkegiatan hukum di Indonesia, ASEAN, dan wilayah Asia. Beberapa keunggulan yang didapatkan oleh mahasiswa IUP diantaranya memiliki kesempatan untuk mengikuti program pertukaran pelajar di luar negeri, fast track, serta program double degree. Beberapa diantara kerja sama yang telah terjalin pada IUP Law ini adalah Double Degree dengan Law School Maastricht University dan beberapa kegiatan international student exchange dengan mitra internasional FH UNAIR di berbagai negara.  

Melalui pengenalan IUP Law ini adalah salah satu wujud memperkenalkan FH UNAIR di ranah internasional. Harapannya bahwa FH UNAIR kedepanya juga dapat terus membentangkan kiprah dalam dunia pendidikan hukum pada lingkup internasional, yang nantinya akan memberikan dampak bagi mahasiswa FH UNAIR untuk dapat mengembangkan pendidikan hukum pada beberapa universitas di berbagai negara. 

Penulis : M. Akmal Syawal 

Dok.: Tim IUP FH UNAIR 

Accredited by:
BAN PT FIBAA Logo AUN-QA

Member of:
 ASIAN LAW INSTITUTE International Association of Law School BKS-FH Asean University Network

Sustainable Development Goals MBKM kampus Merdeka
monash blue mulia
Jean Monnet Modules
.

Let's connect with Us!

Fakultas Hukum Universitas Airlangga
Jl.Dharmawangsa Dalam Selatan Surabaya 60286
Telp: +6231-5023151 Fax: +6231-5020454
e-mail: humas@fh.unair.ac.id

© Copyright. FH UNAIR. All Rights Reserved.

To Top